Senin, 06 Februari 2012

MANTAP IMAN KARENA ALKITAB

Ibadah keluarga
Kamis , 8 April 2010



MANTAP  IMAN
 KARENA  ALKITAB 

( MANTEB  LANTARAN  KITAB  SUCI )
LUKAS  24  :  36  -  45



Bapak Ibu yg terkasih di dlm TUHAN  YESUS.
Sumber pengetahuan kita
akan segala hal yang menjadi dasar iman percaya kita
adalah Kitab Suci.

 Alkitab yang seumpama buku perpustakan terbesar
 di sepanjang masa
 telah melengkapi bacaan iman
bagi umat percaya kepada  TUHAN  YESUS.

 Sumber pengetahuan itu ada & dimunculkan oleh  ALLAH  PRIBADI  
melalui kuasa  ROH KUDUS  
maka di doronglah para penulis Kitab Suci,
per kitab ditulis
akhirnya dikanonisasi
berjumlah 39 kitab Perjanjian Lama
dan 27 kitab untuk  Perjanjian Baru.

Semua penulis kitab ini telah di ilhami oleh ROH  KUDUS
 sehingga masing-masing penulis dimampukan untuk melihat  &  merasakan kembali
segala peristiwa yang telah terjadi
 dan  yang akan terjadi
di sepanjang kehidupan kepercayaan mereka
para murid & para pengikut setia  dari  TUHAN  YESUS
  akan keselamatan yang sebenarnya
 telah dialami oleh seluruh umat

Bangsa Israel sbg bangsa yg dipilih oleh ALLAH
untuk media penyelamatan
dan objek keselamatan ALLAH.  

Orang perorangannya telah di tunjuk
 untuk media  &  sarana ALLAH
 menyampaikan kabar keselamatan
seperti nabi-nabi,
 rasul-rasul,  &  orang-orang lainnya
yang tertulis di dalam Kitab Suci 

         Kekuatiran dan kecemasan para murid
dan pengikut  TUHAN  YESUS  
pada saat setelah kematian & kebangkitan TUHAN  YESUS
 muncul  &  timbul
seiring dengan peristiwa
 penampakan-penampakan TUHAN  YESUS
 kepada beberapa para murid-NYA
untuk beberapa lama
 sebelum  kenaikkan TUHAN  YESUS  ke surga
itu sangat-sangat dapat dirasakan
dan  telah membuat suasana hati para murid mencekam
 dan  bingung
 sebab apa yang selama ini para murid selalu alami
bersama TUHAN  YESUS 
 kemanapun pergi   &   tinggal
 tetapi sekarang mereka
para murid ini harus hidup sendiri
 di dalam kelompoknya
tanpa kehadiran YESUS  TUHAN

Satu persatu para murid mulai meninggalkan kelompoknya
 tanpa harapan dan rasa kekosongan hati
maka di mulailah kembali kehidupan yang lama
 seperti sebelum mereka mengenal & dipanggil oleh TUHAN  YESUS
 untuk menjadi muridNYA. 

   Mereka kembali ke kehidupan yang lama
 tetapi tiba-tiba mereka tersentak  &  tersadar
 akan kehadiran TUHAN  YESUS
yang tidak dapat lagi dibatasi oleh ruang & waktu


Bapak Ibu yg terkasih di dlm TUHAN  YESUS
 sebenarnya kita juga ada di suasana seperti itu
saat ini
 di tahun 2010
karena TUHAN   YESUS  sungguh mengasihi kita,
 hanya kita saja yang kurang memahami keberadaan  TUHAN  YESUS  saat ini
seperti halnya para murid yang mula-mula ditinggalkan TUHAN YESUS
 setelah peristiwa Paskah,
penyaliban-
kebangkitan TUHAN YESUS.

 Para murid merasakan ada sesuatu yang telah hilang
di dalam kehidupannya.     
Sesuatu hal yang telah mengisi moral spiritualnya
 bersama  TUHAN  YESUS  
selama kurang lebih 3 tahun
mereka bersama  TUHAN  YESUS   
dan selama mereka menyerap segala pengajaranNYA
dan mempraktekkan di dalam kehidupan sehari-hari
dengan berbagai-bagai tantangannya


Bapak Ibu yg terkasih di dlm TUHAN  YESUS.
 Supaya iman percaya mereka lebih mantap lagi
 kepada TUHAN  YESUS
 maka para murid masih berkesempatan
untuk melihat penampakan-penampakan TUHAN  YESUS
 yang kurang lebih dalam kurun waktu 40 hari
setelah kematianNYA
 sehingga kabar kebangkitan TUHAN  YESUS
benar-benar diketahui & dirasakan
di dalam pergumulan iman percaya para murid pada saat itu
 semakin teguh & kuat,
tidak seperti berita & pengajaran yang ada di luaran sana 

   Betapa TUHAN  YESUS bisa masuk ruangan yang tertutup rapat,
betapa TUHAN YESUS bisa berjalan di atas air laut,
 betapa TUHAN  YESUS menguasai kebiasaan lama para murid
 untuk memecah-mecahkan roti perjamuan dan makan bersama.
Dan masih adakah rasa kekuatiran akan kehidupan
 dari para murid sepeninggal TUHAN-nya ? 

         Satu persatu
hal itu dihilangkan oleh TUHAN  YESUS
dan TUHAN  YESUS memperkuat iman percaya mereka
bahwa ALLAH yang di sebut BAPA oleh YESUS  TUHAN
adalah  BAPA yang satu di dalam TUHAN  YESUS 

        Pejelasan itu sedikit demi sedikit dinyatakan
 dan diperjelas oleh TUHAN YESUS
kepada para murid
dengsn peristiwa Paskah.

 Kuasa ALLAH yang akan diberikan kepada para murid
seperti janji-janji dan pengajaran yang pernah TUHAN  YESUS sampaikan.

 ROH  KUDUS sebagai ROH  PENOLONG  
dan sebagai PRIBADI  ALLAH
yang akan menyertai para murid di sepanjang kehidupannya. 

  Tanpa TUHAN  YESUS di samping mereka,
para murid masih mampu tetap tegak berdiri secara teguh dan kokoh
 karena ada pertolongan ALLAH ( =ROH  KUDUS ) 

         Kebiasaan-kebiasaan lama mereka
seperti rasa takut,
 rasa kecil tanpa teman,
 dan rasa-rasa lainnya
 menjadi halangan dan rintangan akan pengenalan akan TUHAN-nya,  YESUS
 menjadi hilang
karena semangat  keimanan mereka ditopang oleh karya pekerjaan  ROH  KUDUS.   
    Sehingga mereka –  
para murid bisa mencatatkan
segala peristiwa yang telah mereka alami bersama TUHAN-nya
 dan bersama para murid lainnya
 tentang karya pekerjaan
dan visi misi TUHAN  YESUS di dunia ini
 dan di kehidupan mereka secara khusus


Bapak Ibu yg terkasih di dlm TUHAN  YESUS .
Rupanya keselamatan yang harus diimani oleh kita sekarang ini
haruslah mendasarkan pada pengakuan para murid
dan pengalaman para murid bersama TUHAN  YESUS
 dan bersama ROH  KUDUS   

  Firman TUHAN yang tertulis di dalam Alkitab/Kitab Suci
adalah satu-satunya pedoman kehidupan kita.

 Alkitab yang ditulis dengan tuntunan ROH  KUDUS
 merupakan karya pekerjaan ALLAH yang nyata di bumi,
 ketika TUHAN YESUS menyatakan diri akan kebangkitanNYA
 di tengah rasa kekalutan para murid  & pengikut TUHAN  YESUS.

TUHAN  YESUS ingin menyatakan
bahwa yang tertulis di dalam kitab-kitab para nabi,
 Mazmur,
Torat
 adalah benar-benar adanya
dan saat inilah di dalam diri TUHAN  YESUS
 semuanya digenapi


Bapak Ibu yg terkasih di dlm TUHAN  YESUS
 Sumber kekuatan kita saat ini
di jaman ini
 di tengah berbagai ajaran yang ada
 dan kita dengar tentang TUHAN  YESUS
hanya ada satu sumber yang menjadi kekuatan iman kita
yaitu Alkitab atau Kitab Suci
karena tidak ada satu halpun yang bertentangan
 dengan karya pekerjaan  ROH  KUDUS.

Demikian sebaliknya apabila di antara kita mendengar
adanya roh-roh yang sangat berkuasa
bahkan adanya roh-roh yg menyatakan kebenarannya
 tetapi bertolak belakang
bahkan melawan segala sesuatu yang sudah tertulis di dalam Kitab Suci,
 itu bisa dikatakan sebagai roh penyesat
tetapi apabila roh itu sesuai & mendukung apa yg tertulis di dalam Alkitab
itu bisa dikatakan
 itu adalah ROH  KUDUS.

Karena ROH  KUDUS itu akan datang menolong setiap orang
untuk kembali mengimani & mempercayai YESUS
sebagai ANAK  ALLAH yg hidup

          Berbahagialah kita
yang memiliki ROH  PENOLONG
yaitu ROH  KUDUS
dan yang memegang teguh ajaran Kitab Suci.

TUHAN  YESUS menuntun kita
sehingga kita tidak salah
di dalam mengimani keTUHAN  YESUSan
dan yang menjadi kunci kehidupan kekal kita.


          AMIN








Doa / Berkat
KJ   184 : 1, 2, 3, 4  YESUS sayang padaku
 Doa
Pembacaan Firman
KJ   33 : 1, 3  SuaraMU kudengar

Kotbah / Renungan
KJ  453  : 1, 2 YESUS kawan yang sejati

Doa Syafaat

KJ   215   (diulang 3X) YESUS, kini kataku
Berkat

***KJ = Kidung Jemaat









Jumat, 03 Februari 2012

SATU PERKARA ALLAH TIDAK MEMBIARKAN 1 YOHANES 1 : 1 – 5

RENUNGAN & DOA untuk kesembuhan:
Jumat, 3 Pebruari 2012

SATU PERKARA 
ALLAH 
TIDAK MEMBIARKAN
1 YOHANES 1 : 1 – 5

Bapak Ibu saudara 
semua kita ini dikasihi oleh ALLAH
buktinya adalah kebenaran ALLAH 
sungguh terbuka 
untuk kita buktikan.

Bukankah ALLAH itu
merupakan satu PRIBADI 
yang memiliki otoritas –
kekuasaan.

Bapak Ibu Saudara yang terkasih.
Bukankah kita ini 
adalah satu bagian 
dari wujud kasih ALLAH
bagi dunia ini. 

ALLAH 
mengasihi dunia
ada tujuan
untuk memberikan keselamatan
yang kekal –
selama-lamanya

Bapak Ibu Saudara yang terkasih . 
Rupa pekerjaan dari ALLAH
untuk kita 
adalah menurut 
dan untuk melakukan 
setiap FIRMAN 
dan 
kehendak ALLAH. 

Sejak mula pertama
kita mengenal dan menyaksikan
satu peristiwa di dalam pengalaman hidup pribadi. 
(kita masing-masing)



Seperti penulis Kitab 1 YOHANES 1 ini
menyatakan 
bahwa ia telah melihat dan ia telah mendengar 
bahkan ia telah meraba 
dengan tangannya 
bahwa FIRMAN itu benar adanya … 
benar hidup dan berkuasa

Terpujilah TUHAN YESUS 
yang adalah SANG FIRMAN yang hidup 
yang telah menyaksikan DIRINYA 
di tengah-tengah dunia ini. 
Kekekalan itu ada 
sungguh-sungguh nyata. 
Hidup setelah kematian- 
kematian 
memang sudah dikalahkan kuasanya.

Bapak Ibu saudara yang terkasih. 
Sumber kasih ada 
di dalam kehadiran DIRI ALLAH
yang menjadi satu bagian kebenaran 
dari ALLAH 
bahwa ALLAH 
menjadi sarana keselamatan
untuk manusia. 

Jalan keselamatan itu ada
di dalam YESUS TUHAN, 
SANG FIRMAN yang hidup. 

Satu perkara sangat besar artinya
apabila kita semuanya mengalami
proses pengenalan dan pengajaran 
secara PRIBADI 
oleh ALLAH. 

Sangat bisa di dengar 
dan 
sangat bisa dilihat
terlebih juga 
untuk diraba 
meskipun kita tidak melihat lagi
YESUS TUHAN 
dan
tidak dapat merabaNYA …. 

Tetapi   
ada suara yang kita dengar … 
suara kesaksian 
dari ALLAH
untuk orang
yang diperkenan mendengar panggilannya. 
Suara
yang mempersatukan kita-
mempersekutukan kita
dengan ALLAH.

Dan
suara itu 
benar-benar dari ALLAH.
Jangan ragu 
dan 
jangan bimbang
bila ROH berkarya 
dan
menyaksikan DIRINYA
adalah ALLAH 
yang berkarya 
tetapi
lihatlah dan rabalah 
hasil karya
pekerjaan tangan ALLAH. 

ROH menuntun 
dan menunjukkan kebenaran 
dari ALLAH- 
buktikan 
dan ujilah kebenarannya. 
Lihat 
dan raba hasilnya. 

Itulah ROH
yang berkarya.

Apabila 
kita melihat dan membaca FIRMAN
yang tertulis di Alkitab …
kita ini adalah 
seorang penyaksi 
akan kebenaran dari ALLAH. 

FIRMAN yang tertulis itu 
sungguh berkuasa 
apabila kita imani dan kita percayai…. 
FIRMAN itu 
tidak pernah kembali sia-sia.

Persekutuan kita
dengan sesama kita 
yang percaya itu 
sungguh merupakan satu kekuatan
yang penuh kuasa. 

Terlebih
ketika kita berdoa bersama 
kekuatan dan kuasa ALLAH
ada di dalam doa kita
benar-benar nyata. 

TUHAN YESUS menghendaki 
agar ALLAH
menjadi pusat dan pokok kehidupan kita
semua. 

Alami dan rasakan
kebenaran-kebenaran dari ALLAH. 

Kiranya ROH
yang kita percaya itu 
adalah FIRMAN- 
'Dhawuh Pangandika'
itu harus terbukti kebenarannya –
Baru
kita bisa 
menjadi satu pribadi 
yang dapat menyaksikan 
dan
menjadi pribadi 
yang bersaksi 
kepada orang lain. 

Seperti penulis Kitab YOHANES ini 
ia memberikan kesaksian
kebenaran dari ALLAH

Satu wujud suka cita
apabila kita 
bisa merasakan 
bahkan 
bisa mendengar 
meskipun kita 
awalnya tidak melihat 
dan tidak dapat meraba 
tetapi kuasa ALLAH
akan tetap terjadi 
sehingga 
kita bisa saja melihat
dan bisa meraba segala sesuatu
yang telah menjadi satu kenyataan. 

Seperti satu penyakit 
yang ada 
dan kemudian hilang 
karena disembuhkan,
apakah itu
tidak bisa dilihat dan diraba ?
Saksikanlah itu 
semua 
seperti penulis Kitab ini 
ia mau menyebarluaskan 
akan kebenaran dari ALLAH- 
ia akan menjadi penyaksi kebenaran ALLAH
dengan kesaksian-kesaksian
yang ia tuliskan 
dan ia ceritakan 
kepada setiap orang :
ALLAH 
adalah terang 
dan di dalam DIA 
sama sekali
tidak ada kegelapan.

Katakan semua kebenaran 

di dalam terang ALLAH,

TUHAN YESUS memberkati kita. 
AMIN

Selasa, 24 Januari 2012

KITA INI TERMASUK GOLONGAN MANA ?

Ibadah Kaum Bapak
Selasa, 24 Januari 2012






KITA INI 
TERMASUK
GOLONGAN MANA ?
Kita menika golongan ingkang pundi ?




MARKUS 4 : 1 – 20






Bapak-bapak kekasih ALLAH
Seumpama kita ini benar seperti diumpamakan oleh TUHAN YESUS seperti lahan tanah yang siap menerima benih- biji-bijian yang ditabur untuk ditanam. Apakah kita ini adalah golongan tanah subur yang siap menerima biji ? dan menghasilkan panenan- buah yang lebat ?

Kita ini memang diumpamakan sebagai lahan- tanah dimana kita sekalian siap mendengar- menerima setiap FIRMAN ALLAH. FIRMAN itu masuk ke dalam hati dan menuntun setiap tingkah laku dan perbuatan kita sepanjang kehidupan ini- itu adalah buah-buah kehidupan.

Apabila tanaman itu diumpamakan menghasilkan 100 kali lipat, atau 60 kali lipat atau 30 kali lipat
Inilah yang diharapkan oleh ALLAH
FIRMAN itu merubah kebaikan-kebaikan yang timbul dan ditimbulkan oleh kehidupan kita masing-masing
Jadi FIRMAN itu bukannya kita terima kemudian hilang dan lenyap atau hanya sekedar kita terima kemudian beberapa waktu juga hilang lenyap tidak berbuahkan apa-apapun di dalam kehidupan kita

Kita ini apakah termasuk tanah- lahan yang baik dan sudah menerima FIRMAN…. Atau kita ini sebagai tanah atau lahan di pinggir jalan sebagaimana FIRMAN jatuh tertabur tetapi kemudian hilang lenyap di makan burung

Atau kita ini sebagai lahan –tanah yang berbatu-batu sehingga tanahnya sangat tipis saja dan menyebabkan benih yang jatuh sempat tumbuh dan berakar tetapi kemudian mengering ? Apakah kita termasuk penerima FIRMAN yang demikian ?

Menerima kemudian hilang tidak berbekas- setiap tindakan perbuatan kita jauh dari FIRMAN atau kita ini melakukan FIRMAN tetapi tidak lama sudah berubah seperti akar yang tercabut dari tanah… perbuatan baik yang seturut FIRMAN itu hilang dari kehidupan kita


Bapak-bapak yang terkasih di dalam TUHAN YESUS
Semuanya itu ada tergantung pada diri kita….
Apakah  kita mau menyediakan diri sebagai pelaku FIRMAN seperti tanah yang subur… Itu adalah harapan TUHAN YESUS kepada manusia termasuk diri kita semua



Bapak-bapak yang terkasih di dalam TUHAN YESUS
 rupa-rupa perkara dii dalam kehidupan kita mampu mengubah bahkan membentuk sikap hidup kita seperti lahan- tanah yang diumpamakan tersebut

Dimanakah diri kita ini ?
Apakah kita ada menghasilkan buah- panenan atau kita sekedar tumbuh dan tidak berbuah ?
Sayang sekali kita ini apabila hanya senang mendengar dan tidak mau melaksanakan setiap FIRMAN yang kita dengar


FIRMAN ALLAH ada diberikan kepada kita sekalian untuk kita praktekan dan kita usahakan untuk menjadi panutan- penuntun kehidupan kita semua bukannya kita ini berusaha menghindar
TUHAN YESUS sungguh sangat tidak menghendaki hal seperti ini terjadi

Janganlah berpikiran dan memiliki kemauan untuk hanya sekedar mendengar dan mendengar saja sebab FIRMAN itu harus dipraktekkan di dalam kehidupan
Setiap orang percaya tidak tinggal diam berdiam diri tetapi berusaha bangkit berdiri dan melakukan perintah dari ALLAH. Perintah ALLAH itu tidak sulit sebab setiap permasalahan pasti ada jalan keluar. Iman percaya menuntun dan menunjukkan jalan di tengah kebuntuan. FIRMAN ALLAH menyatakan hal-hal seperti ini tidak melakukan berarti hidup kerohanian kita ini mati. Hidup di dalam kematian.
Bapak-bapak yang dikasihi TUHAN YESUS
Rupa-rupa iman dan perbuatan itu akan menghasilkan kekuatan di dalam melakukan satu keputusan hidup melakukan dan berbuah
Supaya kita menjadi jelas : Percaya ini tidak cukup hanya dengan sekedar mendengar FIRMAN dari pembacaan Alkitab; begitu juga dengan hanya mengikuti ibadah demi ibadah saja. Sebab iman itu harus diuji kekuatannya- percayanya. Jangan ragu dan jangan bimbang percaya saja itu tidak cukup….. dan jangan bimbang lakukan segera apa yang di FIRMANKAN TUHAN bagi kita selama waktu masih ada.
Sebab waktu kita ini terbatas: Ujian itu aka nada dan segera ada bukankah kita ini diharapkan akan menghasilkan buah-buah iman yang lebat ?

Jadi jangan sampai kita sekedar mendengar FIRMAN kemudian hilang dan lenyap tidak membuahkan perubahan di dalam hidup kita. Atau sekedar berakar dan tumbuh sebentar tetapi akhir tercambut dari tanah- FIRMAN itu tinggal menetap di dalam hidup kita tetapi hilang dan lenyap tidak berbekas ketika ada permasalahan kehidupan datang mendera- hidup ini tidak berbuah dan menghasilkan satu pengharapan


Jadilah pelaku-pelaku FIRMAN
Bapak-bapak yang dikasihi TUHAN YESUS
Berarti kita harus secara terus menerus mau belajar mendengar dan mau belajar melakukan pekerjaan-pekerjaan iman- mengandalkan kekuatan dari ALLAH, tuntunan ALLAH semuanya itu berarti kita akan membuahkan kematangan hidup bersama ALLAH.
Bukan kehendakku tetapi kehendak ALLAH yang terjadi
Bukan kekuatan dunia ini dan kekuatan dari diriku sendiri tetapi kekuatan dari ALLAH
Masa depan bukan suatu hal yang tidak jelas tetapi merupakan satu kepastian bersama TUHAN YESUS
Hidup dan mati tidaklah penting lagi karena YESUS TUHAN yang mengatur segala sesuatunya

Hari ini adalah satu keberuntungan dan esok adalah berkat
TUHAN YESUS memberkati kita
Jadilah satu tanah- lahan yang siap menerima benih dan yang sanggup menghasilkan buah

TUHAN YESUS memberkati
AMIN